1. Teguhlah landasan Orang Suci Tuhan,
Di b’ri tuk imanmu di dalam firman.
Lengkaplah Firman-Nya sejak dahulu.
Yang datang ke Yesus, Yang datang ke Yesus,
Yang datang ke Yesus, dilindung tentu.
2. Dalam keadaan sakit atau sehat,
Ketika kaya maupun melarat,
Dirumah atau diseberang laut,
Aku ’kan menolong, Aku ’kan menolong,
Aku ’kan menolong kebutuhanmu.
3. Jangan kecil hati, Janganlah kau takut,
Aku Allahmu tetap kan membantu.
Menegakkan engkau sehingga kuat,
Ditopang tanganku, Ditopang tanganku,
Ditopang tanganku yang maha hebat.
4. Ke air yang dalam Aku memanggilmu,
Tak ’kan tenggelam dalam deritamu.
Kesukaranmu akan menguatkan
Dan murnikan engkau, dan murnikan engkau,
Dan murnikan engkau lewat cobaan.
5. Jikalau cobaan berat menimpa,
Karunia-Ku bagimu tersedia.
Api penyuci tak’kan menyakiti,
Bahkan akan membuat, bahkan akan membuat,
Bahkan akan membuat jiwamu murni.
6. Walau sampai tua, akan terbukti,
Kasih-Ku tetap agung dan abadi;
Dan bila kepala telah beruban,
Bagai anak domba, bagai anak domba,
Bagai anak domba umat-Ku aman.
7. Jiwa yang bersandar kepada Yesus,
Tak ’kan Kubiarkan jatuh ke musuh;
Meskipun neraka menggoncangkannya,
Tidak akan Aku, tidak akan Aku,
Tidak akan Aku melupakannya.
Teks: Dianggap karya Robert Keen, ±. 1787.
Musik: Tak Dikenal ± 1889